Wakapolda DIY Hadiri Konser Kolaborasi "A Tribute to Giacomo Puccini"
22 Sep 2024 20:02
jogja.tribratanews.com -Humas, Yogyakarta Royal Orchestra (YRO) dan Choir, bekerja sama dengan Kedutaan Besar Italia serta Institut Kebudayaan Italia (Istituto Italiano di Cultura) Jakarta, sukses menggelar konser kolaborasi yang istimewa bertajuk "A Tribute to Giacomo Puccini" di Concert Hall Taman Budaya Yogyakarta (TBY), Sabtu malam 21 September 2024.
Konser opera yang memukau ini diadakan untuk merayakan 75 tahun hubungan bilateral antara Indonesia dan Italia, serta bertepatan dengan peringatan 100 tahun kepergian komposer legendaris Italia, Giacomo Puccini.
Wakapolda DIY Brigjen Pol Adi Vivid A.B., S.I.K., M.Hum., M.S.M. turut menghadiri Konser ini, terlihat juga Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X, yang didampingi oleh Putri Dalem seperti GKR Mangkubumi, GKR Condrokirono, GKR Hayu, dan Mantu Dalem KPH Notonegoro. Juga hadir Direktur Institut Kebudayaan Italia, Maria Battaglia, serta perwakilan dari Forkopimda, Kepala OPD Pemda DIY, dan berbagai tamu undangan lainnya.
Giacomo Puccini diakui sebagai salah satu komposer opera Italia terbesar dan paling sukses setelah Verdi. Konser ini dipimpin oleh konduktor asal Italia, Margherita Colombo, dengan penampilan soprano Carmen Lopez dan tenor Allesandro Fantoni.
"A Tribute to Giacomo Puccini" juga menjadi panggung debut bagi Yogyakarta Royal Choir, paduan suara yang dimiliki oleh Keraton Yogyakarta.
"Kolaborasi ini menjadi tantangan tersendiri bagi YRO, yang sebelumnya lebih dikenal dengan lagu-lagu Jawa dan nasional. Kesempatan untuk membawakan aria-aria opera Puccini kami sambut dengan antusias. Ini adalah kolaborasi yang sangat istimewa dan mencerminkan harmoni 75 tahun hubungan diplomatik Indonesia dan Italia," ujar KPH Notonegoro, Penghageng Kawedanan Kridhamardawa Keraton Yogyakarta yang menaungi YRO.
Konser opera yang memukau ini diadakan untuk merayakan 75 tahun hubungan bilateral antara Indonesia dan Italia, serta bertepatan dengan peringatan 100 tahun kepergian komposer legendaris Italia, Giacomo Puccini.
Wakapolda DIY Brigjen Pol Adi Vivid A.B., S.I.K., M.Hum., M.S.M. turut menghadiri Konser ini, terlihat juga Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X, yang didampingi oleh Putri Dalem seperti GKR Mangkubumi, GKR Condrokirono, GKR Hayu, dan Mantu Dalem KPH Notonegoro. Juga hadir Direktur Institut Kebudayaan Italia, Maria Battaglia, serta perwakilan dari Forkopimda, Kepala OPD Pemda DIY, dan berbagai tamu undangan lainnya.
Giacomo Puccini diakui sebagai salah satu komposer opera Italia terbesar dan paling sukses setelah Verdi. Konser ini dipimpin oleh konduktor asal Italia, Margherita Colombo, dengan penampilan soprano Carmen Lopez dan tenor Allesandro Fantoni.
"A Tribute to Giacomo Puccini" juga menjadi panggung debut bagi Yogyakarta Royal Choir, paduan suara yang dimiliki oleh Keraton Yogyakarta.
"Kolaborasi ini menjadi tantangan tersendiri bagi YRO, yang sebelumnya lebih dikenal dengan lagu-lagu Jawa dan nasional. Kesempatan untuk membawakan aria-aria opera Puccini kami sambut dengan antusias. Ini adalah kolaborasi yang sangat istimewa dan mencerminkan harmoni 75 tahun hubungan diplomatik Indonesia dan Italia," ujar KPH Notonegoro, Penghageng Kawedanan Kridhamardawa Keraton Yogyakarta yang menaungi YRO.
Nur Hidayat
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini