[email protected] (0274) 884444

Sekitar Pukul 20.30 WIB Ditemukan Pria Sudah Tidak Bernyawa di Pinggir Sungai Code

21 Feb 2023    23:18

jogja.tribratanews.com -Humas, Sesosok mayat pria ditemukan di pinggir sungai Code, wilayah dusun Ngoto, Kalurahan Bangunharjo, Kapanewon Sewon, Kabupaten Bantul, Selasa, (21/02/2023) malam. Mayat tersebut diketahui bernama Muhammad Mujib (71) warga, Bergan Rt 04, Kalurahan Wijirejo, Kapanewon Pandak, Kabupaten Bantul.

Kapolsek Sewon Kapolsek Sewon AKP Hanung Tri Widayanto SH M.Si mengatakan, korban pertama kali ditemukan sekitar jam 20.30 WIB oleh Murti (Saksi 1) dan Ruslan Subardi (Saksi 2). Tidak jauh dari tubuh korban terdapat sepeda motor diduga milik korban.

Kapolsek juga menyampaikan awal mula ditemukan korban Saksi I terlihat sedang mencari seseorang di sekitar jalan Ngoto, kemudian Saksi 1 mendatangi Saksi 2 dan bertanya apakah bapak melihat temannya yang menggunakan sepeda motor Yamaha Vega Putih, karena dari tadi pulang, dan korban sempat memberitahu kepada saksi 1 bahwa dirinya ada di seputaran TKP namun dijawab tidak mengetahui keberadaan korban.

Lanjut Kapolsek Saksi 1 masih melanjutkan pencarian, memperhatikan lokasi sekeliling dan melihat sepeda motor korban berada di pinggir sungai, setelah itu Saksi 1 memberitahukan ke Saksi 2, Kemudian Saksi 1 dan Saksi 2 menuju lokasi motor tersebut dan memanggil - manggil korban namun tidak ada jawaban , mengetahui korban tdk menjawab Saksi 1 mengajak Saksi 2 ke warung Pecel Lele yang berada di dusun Gandok, Bangunharjo, Sewon Bantul yang masih merupakan keluarga Korban dan menceritakan bahwa motor korban sudah ditemukan. Selanjutnya saksi bersama sama saudara Korban menuju lokasi dan menemukan korban sudah tergeletak tidak bernyawa,

Kapolsek juga menyampaikan mengetahui kejadian tersebut beberapa warga yang berada tak jauh dari lokasi kejadian melaporkan ke Polsek Sewon.

Anggota Polsek Sewon mendatangi ke lokasi untuk melakukan pengamanan TKP. Dari hasil olah TKP petugas Inafis Polres Bantul dan dari hasil pemeriksaan dokter rumah sakit Griya Mahardhika dr. Danu Aditya korban meninggal diperkirakan belum lama, kondisi korban tidak ada kaku mayat, Korban tidak ada tanda lebam, Badan masih hangat dan atas kejadian tersebut pihak keluarga Korban menerima dengan ikhlas atas meninggalnya korban.

"Korban selanjutnya dibawa ke rumah Kakak kandungnya yang bertempat tinggal di Karangkunti, Mergangsang, Yogyakarta, karena korban hidup sebatang kara," tutup Kapolsek.

Wiwit


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini