[email protected] (0274) 884444

Polisi Sleman Jaga Stamina, Senam Bersama Jadi Rutinitas

2 Aug 2024    09:59

jogja.tribratanews.com -Humas, Setiap hari Jumat pagi, sebelum memulai aktivitas sehari-hari, para personel Polresta Sleman berkumpul di halaman Mapolresta untuk mengikuti senam bersama.

Kegiatan ini telah menjadi tradisi yang tak terpisahkan dalam kehidupan sehari-hari mereka. Dengan gerakan-gerakan yang dinamis dan menyenangkan, senam bersama ini tidak hanya bermanfaat untuk melatih otot dan persendian, tetapi juga dapat meningkatkan sirkulasi darah dan mengurangi stres.


Menurut Kasi Humas Polresta Sleman Iptu Salamun Olahraga pagi rutin tersebut sangat penting untuk menjaga kesehatan dan kebugaran personel.

"Dengan tubuh yang fit, para anggota akan lebih siap dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian yang menuntut fisik dan mental yang kuat," ungkapnya, Jumat 2 Agustus 2024.

Antusiasme para personel dalam mengikuti kegiatan senam ini sangat tinggi, terutama setelah melewati masa pandemi yang panjang.

Selama masa pandemi, banyak kegiatan sosial dan olahraga yang terpaksa dihentikan. Oleh karena itu, kembalinya kegiatan senam bersama ini disambut dengan suka cita oleh seluruh anggota.

Setelah selesai berolahraga, para personel dapat menikmati hidangan ringan dan minuman yang telah disediakan oleh Bagian Sumber Daya Manusia (SDM) Polresta Sleman.

Hal ini semakin menambah semangat dan kebersamaan di antara mereka.

Reno Tanzil,


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini