Polsek Nanggulan Berikan Pengamanan pada Kegiatan Pembukaan Tanjuharjo Expo 2023
29 Sep 2023 07:54
Nanggulan - Polsek Nanggulan melalui Panit Binmas Aiptu Nur Hasim dan Bhabinkamtibmas Kalurahan Tanjungharjo Aiptu Heri Kusnawan melaksanakan pengamanan kegiatan Pembukaan Tanjungharjo EXPO 2023 di Lapangan Padukuhan Turus Kalurahan Tanjungharjo Kapanewon Nanggulan (Rabu, 27/09/2023).
Kegiatan Tanjungharjo Expo 2023 terselenggara berkat Dana Keistimewaan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta yang diselenggarakan mulai tanggal 27 September sampai dengan 29 September 2023.
Kegiatan Tanjungharjo Expo 2023 diawali dengan pagelaran kesenian Tari - Tarian dan sambutan dari perwakilan pemerintah dilanjutkan dengan penampilan kesenian tradisional Jatilan dari Padukuhan Klajuran.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Kalurahan Tanjungharjo Aiptu Heri Kusnawan menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga yang dijumpai pada saat acara agar menjaga barang milik pribadi seperti handphone, dompet atau tas dan memarkir kendaraan ditempat yang telah disediakan serta mencabut kunci kontak untuk mencegah terjadinya tindak pidana curanmor.
Kegiatan Tanjungharjo Expo 2023 terselenggara berkat Dana Keistimewaan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta yang diselenggarakan mulai tanggal 27 September sampai dengan 29 September 2023.
Kegiatan Tanjungharjo Expo 2023 diawali dengan pagelaran kesenian Tari - Tarian dan sambutan dari perwakilan pemerintah dilanjutkan dengan penampilan kesenian tradisional Jatilan dari Padukuhan Klajuran.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Kalurahan Tanjungharjo Aiptu Heri Kusnawan menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga yang dijumpai pada saat acara agar menjaga barang milik pribadi seperti handphone, dompet atau tas dan memarkir kendaraan ditempat yang telah disediakan serta mencabut kunci kontak untuk mencegah terjadinya tindak pidana curanmor.
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini