[email protected] (0274) 773110

JALIN SINERGITAS BHABINKAMTIBMAS KALURAHAN BENDUNGAN PIMPIN APEL PAGI BERSAMA PAMONG

13 Nov 2023    11:58


Wates - Bhabinkamtibmas Kalurahan Bendungan Aiptu Jajuli Badarudin memimpin apel pagi Pamong dan Perangkat Kalurahan Bendungan bertempat di Balai Kalurahan Bendungan.
Senin (13/11/2023)

Apel pagi diambil langsung oleh Bhabinkamtibmas Kalurahan Bendungan Aiptu Jajuli Badarudin, di ikuti segenap jajaran perangkat Kalurahan Bendungan.

Pada kesempatan tersebut menyampaikan gangguan kamtibmas di Wilayah hukum Polres Kulonprogo satu pekan terakhir, agar di antisipasi dan diharap tidak terjadi lagi di wilayah Kalurahan Bendungan segala bentuk gangguan keamanan dan ketertiban.

Waspada terhadap Kejahatan Jalanan di sekitar Wilayah Kalurahan Bendungan, titik rawan ada di seputaran Stadion Cangkring, agar para Dukuh ingatkan warganya tidak nongkrong nongkrong di seputaran stadion sampai larut malam supaya tidak menjadi korban maupun pelaku kejahatan.

Bhabinkamtibmas juga berpesan agar berhati-hati terhadap Penipuan Online, tidak mudah tergiur dengan penipuan dengan modus kerjasama usaha atau iming-iming hadiah.

Tingkatkan sistem keamanan lingkungan dengan lebih mengaktifkan lagi siskamling ronda malam. Mewaspadai tidak kejahatan Curat, Curas dan Curanmor dengan cara tidak meninggalkan barang berharga di bagasi Motor maupun didalam mobil, parkir di tempat yang mudah di awasi serta tidak meninggalkan kunci kontak di sepeda motor. Jangan melibatkan diri dalam giat perjudian baik secara langsung maupun online.

"Menjelang Pemilu 2024 warga untuk tetap kompak menjaga Persatuan dan Kesatuan meski berbeda pilihan kita semua bersaudara," pungkasnya mengakhiri himbauan.


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini