Polres Kulonprogo Laksanakan Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas dalam Operasi Patuh Progo 2024
16 Jul 2024 11:41
jogja.tribratanews.com -Humas, Polres Kulonprogo menggelar kegiatan sosialisasi, edukasi, dan himbauan kepada masyarakat untuk tertib berlalu lintas, dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Kulonprogo, AKP Priya Tri Handaya, dan melibatkan puluhan anggota Satlantas Polres Kulonprogo, 15 Juli 2024.
Anggota Satlantas turun ke jalan untuk mengkampanyekan pentingnya tertib berlalu lintas, sebagai bagian dari Operasi Patuh Progo 2024. AKP Priya Tri Handaya menjelaskan bahwa kampanye ini bertujuan menumbuhkan kesadaran masyarakat agar lebih tertib dalam berlalu lintas.
"Kegiatan ini merupakan upaya dari Satlantas Polres Kulonprogo untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya tertib berlalu lintas guna mencegah fatalitas kecelakaan yang disebabkan oleh pelanggaran-pelanggaran," ujar AKP Priya Tri Handaya.
Selain sosialisasi langsung di jalan, Satlantas Polres Kulonprogo juga mensosialisasikan pentingnya tertib berlalu lintas melalui media sosial, radio, dan media cetak. Dengan demikian, pesan-pesan keselamatan berlalu lintas dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat.
Harapan dari kegiatan ini adalah agar masyarakat menyadari pentingnya tertib berlalu lintas demi terwujudnya keselamatan, baik bagi diri sendiri maupun orang lain. Dengan demikian, diharapkan keamanan berlalu lintas semakin baik, angka kecelakaan dapat menurun, dan situasi yang kondusif dapat tercipta di wilayah Kulonprogo.
Kasat Lantas Polres Kulonprogo menambahkan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan secara berkesinambungan untuk memastikan pesan tertib berlalu lintas sampai kepada seluruh masyarakat dan membudaya dalam kehidupan sehari-hari.
"Dengan upaya ini, kami berharap masyarakat dapat lebih disiplin dalam berlalu lintas dan mengurangi angka kecelakaan di jalan raya," pungkasnya.
Anggota Satlantas turun ke jalan untuk mengkampanyekan pentingnya tertib berlalu lintas, sebagai bagian dari Operasi Patuh Progo 2024. AKP Priya Tri Handaya menjelaskan bahwa kampanye ini bertujuan menumbuhkan kesadaran masyarakat agar lebih tertib dalam berlalu lintas.
"Kegiatan ini merupakan upaya dari Satlantas Polres Kulonprogo untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya tertib berlalu lintas guna mencegah fatalitas kecelakaan yang disebabkan oleh pelanggaran-pelanggaran," ujar AKP Priya Tri Handaya.
Selain sosialisasi langsung di jalan, Satlantas Polres Kulonprogo juga mensosialisasikan pentingnya tertib berlalu lintas melalui media sosial, radio, dan media cetak. Dengan demikian, pesan-pesan keselamatan berlalu lintas dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat.
Harapan dari kegiatan ini adalah agar masyarakat menyadari pentingnya tertib berlalu lintas demi terwujudnya keselamatan, baik bagi diri sendiri maupun orang lain. Dengan demikian, diharapkan keamanan berlalu lintas semakin baik, angka kecelakaan dapat menurun, dan situasi yang kondusif dapat tercipta di wilayah Kulonprogo.
Kasat Lantas Polres Kulonprogo menambahkan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan secara berkesinambungan untuk memastikan pesan tertib berlalu lintas sampai kepada seluruh masyarakat dan membudaya dalam kehidupan sehari-hari.
"Dengan upaya ini, kami berharap masyarakat dapat lebih disiplin dalam berlalu lintas dan mengurangi angka kecelakaan di jalan raya," pungkasnya.
Heru
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini