[email protected] (0274) 884444

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Triharjo Sambangi Kegiatan Posyandu di Kadipaten

8 Sep 2024    08:39


jogja.tribratanews.com -Humas, Bhabinkamtibmas Kalurahan Triharjo, Aiptu Suharyanto, S.H. bersama Babinsa Serka Wahyudi, melakukan kegiatan sambang dan monitoring di Posyandu Kasih Ibu, yang berlokasi di Padukuhan Kadipaten, Kalurahan Triharjo, pada Kamis (05/09/2024).

Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari rutinitas Bhabinkamtibmas dan Babinsa untuk menjalin kemitraan dan menjaga keamanan di desa binaan. Salah satu wujud dari upaya ini adalah dengan hadir dalam kegiatan Posyandu.

Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Suharyanto turut berpartisipasi membantu jalannya Posyandu, serta menyampaikan pesan-pesan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada para ibu yang hadir. Ia mengingatkan pentingnya menjaga kerukunan di lingkungan sekitar, serta menghimbau agar para orang tua aktif memantau tumbuh kembang anak-anak mereka guna mencegah masalah seperti stunting.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga memantau dan mengamankan proses pembagian makanan bergizi kepada balita, memastikan acara berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

"Selain memonitor kegiatan Posyandu, kunjungan ini juga menjadi sarana bagi kami untuk memberikan himbauan kepada warga," ujar Aiptu Suharyanto, S.H.

Kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa di tengah masyarakat diharapkan dapat mempererat kemitraan serta mendukung terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif.

Vila


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini