[email protected] 085600479110

Petugas Patroli Polsek Sewon Sambangi Gudang KPU Bantul

22 Oct 2024    11:46

Untuk menjaga kamtibmas menjelang Pilkada Kabupaten Bantul, Unit Samapta Polsek Sewon melaksanakan patroli dan sambang ke gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantul, yang berlokasi di Jalan Parangtritis, Timbulharjo, Sewon, Bantul, Senin (21/10/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan logistik Pilkada Kabupaten Bantul.

Kapolsek Sewon, Kompol Hanung Tri Widayanto SH M.Si mengatakan, kegiatan patroli ini merupakan bagian dari langkah proaktif Polri dalam menciptakan kamtibmas yang aman kondusif selama tahapan Pilkada.

"Kami ingin memastikan bahwa semua logistik Pilkada Kabupaten Bantul terjaga dengan baik dan siap digunakan pada hari H pelaksanaan Pilkada," ujarnya.

Dalam sambaing tersebut petugas patroli melakukan pengecekan terhadap situasi lingkungan di sekitar gudang dan berkoordinasi dengan petugas keamanan gudang logistik KPU.

Sementara itu, kegiatan patroli tersebut mendapat apresiasi dari pihak KPU, yang menilai bahwa kehadiran Polisi memberikan rasa aman bagi mereka dalam menjalankan tugas di gudang KPU Bantul.

Harapannya Pilkada di Kabupaten Bantul dapat berlangsung aman dan lancar.


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini