Visi dan Misi
Visi dan Misi Polres Bantul
Kapolda DIY mengeluarakn visi yang berbunyi
Terwujudnya Yogyakarta yang Aman dan tertib
Adapun misi dari Polda Daerah Istimewa Yogyakarta adalah
Melindungi
Mengayomi
Dan melayani masyarakat
Visi dan Misi Polres Bantul
Polres Bantul telah melakukan reformasi melalui redefinisi, reposisi dan restrukturisasi kelembagaan, juga konsisten terhadap tugas pokoknya saat ini telah berperan penting dalam upaya peningkatan layanan Harkamtibmas, pencegahan kejahatan dan penegakan hukum serta dalam pemberian perlindungan, pelayanan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat. Reformasi menghadapi masa depan yang makin komplek di tahun 2020 sampai 2024 tindaklanjut dari Reformasi Polres Bantul tahun 2015 sampai 2019 yang masih relevan, ditambah tuntutan masyarakat yang makin cerdas dan kritis, maka Polres Bantul telah melakukan reformasi mental perilaku personel dan mereformasi pola kerja berdasarkan nilai nilai
1) keunggulan (excellence) yang berorentasi pada prestasi (achhievement), dedikasi kejujuran (honesty), inovatif dan kreativitas;
2) integritas (integrity) orentasi pada komitmen menjunjung nilainilai etika dan moral (ethic value and morality);
3) akuntabilitas (accountable) berorentasi pada sistem yang traceable (dapat diaudit dan dapat diperbaiki);
4) transparansi orentasi pada keterbukaan (openness), kepercayaan (trust), menghargai keragaman dan perbedaan (diversity) serta tidak diskriminatif;
5) berkelanjutan berorentasi kepada perbaikan secara terus menerus dan berkesinambungan.
Nilai tersebut di atas menjadi tanggung jawab bersama semua personel, mulai dari pimpinan sampai personel terbawah (staf) untuk mewujudkan kegiatan tugas pokok dan fungsi dari organisasi yang telah diamanatkan Undang Undang, maka visi misi Polres Bantul tahun 2015 sampai 2019 dilanjutkan untuk 5 tahun ke depan dan akan disempurnakan bila ada kebijakan pimpinan pusat.
a. Visi Polres
Memayu Hayuning Bawono Menuju Terwujudnya Kabupaten Bantul Yang Aman Dan Bermartabat.
b. Misi Polres
Melindungi, Mengayomi dan Melayani Masyarakat diwilayah Bantul serta mendukung terwujudnya Bantul sebagai daerah budaya dan daerah destinasi wisata.