Kapolsek Sewon Pimpin Pengamanan Pengajian Umum dan Sholawatan
10 Oct 2024 09:17
Kapolsek Sewon, Kompol Hanung Tri Widayanto,SH.,M.Si. memimpin langsung pengamanan acara pengajian umum dan sholawatan yang diadakan di eks.Kampus STIKER , Jl. Parangtritis km 03., Bangunharjo, Sewon, Bantul, Rabu (09/10/2024).
Acara yang dihadiri oleh ribuan jamaah ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan iman.
Kapolsek Sewon menegaskan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama acara berlangsung. Kami berkomitmen untuk memastikan semua berjalan lancar dan aman. Pengamanan ini juga bertujuan untuk memberikan rasa nyaman bagi para jamaah, ujar Kapolsek.
Pengajian dipimpin oleh Gus Abdul Haris Al Hafids Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Istadz Wonokromo, Pleret Bantul dan berlangsung dengan khidmat. Selama acara, petugas kepolisian bersiaga di lokasi untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan. Acara ditutup dengan doa bersama yang diharapkan dapat membawa berkah bagi semua yang hadir.
Dengan adanya pengamanan yang ketat, jamaah merasa tenang dan dapat mengikuti acara dengan khusyuk. Kegiatan ini diharapkan dapat terus dilaksanakan secara rutin untuk meningkatkan ukhuwah Islamiyah di masyarakat. (Humas Polsek Sewon).
Acara yang dihadiri oleh ribuan jamaah ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan iman.
Kapolsek Sewon menegaskan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama acara berlangsung. Kami berkomitmen untuk memastikan semua berjalan lancar dan aman. Pengamanan ini juga bertujuan untuk memberikan rasa nyaman bagi para jamaah, ujar Kapolsek.
Pengajian dipimpin oleh Gus Abdul Haris Al Hafids Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Istadz Wonokromo, Pleret Bantul dan berlangsung dengan khidmat. Selama acara, petugas kepolisian bersiaga di lokasi untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan. Acara ditutup dengan doa bersama yang diharapkan dapat membawa berkah bagi semua yang hadir.
Dengan adanya pengamanan yang ketat, jamaah merasa tenang dan dapat mengikuti acara dengan khusyuk. Kegiatan ini diharapkan dapat terus dilaksanakan secara rutin untuk meningkatkan ukhuwah Islamiyah di masyarakat. (Humas Polsek Sewon).
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini