[email protected] 085600479110

Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang Laksanakan Kegiatan Jumat Keliling di Masjid Al Husna, Palbapang

19 Oct 2024    12:59

Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang, Bripka Sutejo Pramono, S.H., bersama jajaran Polsek Bantul melaksanakan kegiatan Jum'at Keliling (Jumling) yang berlangsung di Masjid Al Husna, Palbapang,Bantul, Jum'at (18/10/2024)siang

Kegiatan Jumling dihadiri oleh sejumlah personel Polsek Bantul, termasuk Kanit Binmas Polsek Bantul dan Kaur Bin Ops Sat Binmas Polres Bantul. Selain itu, Bhabinkamtibmas dari Kalurahan Trirenggo, Bantul, dan Ringinharjo turut serta dalam kegiatan ini. Turut hadir juga Carik Kalurahan Palbapang, takmir Masjid Al Husna, serta jamaah masjid.

Pelaksanaan Jumling diawali dengan Sholat Jumat yang dipimpin oleh Imam sekaligus Khatib, Bapak Ipda Zainal Mustaqim. Seusai sholat, kegiatan dilanjutkan dengan program "Curhat Jum'at," yang merupakan sesi dialog antara jajaran Polsek Bantul dan masyarakat setempat. Dalam sesi tersebut, warga diberi kesempatan untuk menyampaikan keluhan, masukan, dan saran terkait situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) di lingkungan mereka.

Kegiatan ini bertujuan untuk mendekatkan aparat kepolisian dengan masyarakat, sekaligus memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kalurahan Palbapang. Bripka Sutejo Pramono mengharapkan melalui kegiatan ini, komunikasi antara kepolisian dan warga dapat terus terjalin dengan baik, sehingga berbagai permasalahan kamtibmas dapat segera ditangani dengan efektif.

Dengan terlaksananya Jumling ini, Polsek Bantul berkomitmen untuk terus hadir di tengah-tengah masyarakat, mendengarkan aspirasi mereka, dan memberikan pelayanan terbaik demi terwujudnya situasi yang aman dan kondusif.(Humas Polsek Bantul)


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini