[email protected] 085600479110

Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang Ikut Laksanakan Kegiatan PSN

8 Nov 2024    12:40

Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang ikut melaksanakan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di Padukuhan Karangasem, Palbapang, Bantul, Jumat (8/11/2024).

Kegiatan tersebut melibatkan petugas dari Kapanewon Bantul, Puskesmas Bantul 1, BPP, KUA, Kalurahan Palbapang dan Kader Kesehatan.

Dalam kegiatan PSN tersebut petugas melakukan pemeriksaan pada tempat-tempat penampunga air di 70 rumah warga yang tersebar di 7 RT. Berdasarkan hasil pemeriksaan terdapat 13 rumah warga yang menunjukkan positif jentik nyamuk.

Adapun angka bebas jentik (ABJ) dari kegiatan PSN tersebut sebesar 81,40%.

Diharapkan melalui kegiatan PSN ini, warga masyarakat semakin sadar pentingnya menjaga kebersihan lingkungan guna mencegah penyakit demam berdarah yang ditularkan melalui gigitan nyamuk.


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini