[email protected] (0274) 884444

Polresta Sleman Gelar Halal Bi Halal: Mempererat Silaturahmi dan Minta Maaf atas Kesalahan

17 Apr 2024    16:13

jogja.tribratanews.com -Humas, Polresta Sleman melaksanakan acara Halal Bi Halal di halaman Mapolresta Sleman setelah selesai terlibat dalam rangkaian pelaksanaan Operasi Ketupat Progo 2024, Rabu 17 April 2024.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolresta Sleman Kombes Pol. Yuswanto Ardi, S.H., S.I.K., M.Si.

Dalam sambutannya, Kapolresta Sleman menyampaikan harapannya agar dengan berakhirnya bulan Ramadhan, anggota Polresta Sleman dapat meningkatkan iman dan akhlak, serta menjadi lebih bermanfaat bagi masyarakat melalui pelayanan yang diberikan.

Dia juga memohon maaf kepada seluruh masyarakat atas kesalahan yang mungkin terjadi selama pelaksanaan tugas.

"Saya mewakili keluarga dan seluruh pejabat utama Polresta Sleman mengucapkan selamat Idul Fitri 1445 H minal aidin wal faizin. Mohon maaf lahir dan batin atas segala kesalahan yang kami lakukan selama ini," ucapnya.

Kapolresta Sleman juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota atas dedikasi dan pengorbanan mereka dalam menjalankan rangkaian pengamanan, termasuk pengamanan ibadah Ramadhan, malam takbir, shalat Idul Fitri, serta pengamanan mudik dan tempat wisata.

Acara Halal Bi Halal ini juga menjadi momentum bagi seluruh peserta untuk saling memaafkan kesalahan dan membuka lembaran baru untuk bekerja dengan semangat dan hati yang bersih.

Apel ditutup dengan sesi bersalam-salaman yang dilakukan oleh seluruh personel Polresta Sleman dengan penuh khidmat dan lancar.

Wiwiet


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini