[email protected] (0274) 884444

Patroli Polsek Ngaglik Sambangi Pos Kamling: Ajakan Warga untuk Jaga Keamanan

18 Apr 2024    16:23

jogja.tribratanews.com -Humas, Dalam upaya meningkatkan kesadaran Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat), Polsek Ngaglik Sleman menggelar patroli sambang yang dipimpin oleh Aipda Ratno Hartono, Kamis 18 April 2024.

Mereka mendatangi pos kamling di Dusun Purworejo, Kalurahan Sukoharjo, Kapanewon Ngaglik Sleman.

Saat berbincang dengan warga yang sedang berjaga, Aipda Ratno Hartono mengingatkan mereka untuk selalu waspada terhadap segala bentuk tindak kejahatan.

Selain itu, ia juga memberikan pesan agar setiap warga saling berkoordinasi dan bekerja sama dalam menjaga keamanan di wilayahnya dengan rutin mengadakan jaga ronda.

Kompol Muchamad Mashuri Kapolsek Ngaglik, menjelaskan bahwa patroli sambang pos kamling merupakan bagian dari upaya Kepolisian untuk mengajak masyarakat aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

Selain patroli sambang, petugas juga memotivasi warga untuk lebih giat melaksanakan ronda pada malam hari, terutama saat sedang marak aksi kejahatan jalanan.

"Kesadaran dan peran aktif masyarakat sangat penting dalam mendukung upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan mereka masing-masing," tutupnya.

Dengan kerjasama antara polisi dan masyarakat, diharapkan lingkungan dapat lebih aman dan tenteram bagi semua.

Wiwiet


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini