[email protected] (0274) 884444

Kerja Sama Polri dan UGM, Dorong Pengembangan SDM Unggul

13 Nov 2024    21:36

jogja.tribratanews.com -Humas, Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dan Universitas Gadjah Mada (UGM) menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) di bidang Penyelenggaraan Pendidikan, Pengkajian, Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Pengembangan Kelembagaan. Penandatanganan MoU ini berlangsung di Gedung Rektorat UGM, Rabu 13 November 2024.

MoU ini ditandatangani oleh Staf Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri, diwakili oleh Kabagjakdiklatrojianstra SSDM Polri, Kombes Pol Defrian Donimando, S.I.K., M.H., yang hadir mewakili Asisten Kapolri Bidang SDM. Dari pihak UGM, penandatanganan dilakukan oleh Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Pengajaran, Prof. Dr. Wening Udasmoro, S.S., M.Hum., DEA.

Dalam sambutannya, Asisten Kapolri Bidang SDM, yang diwakili oleh Kabagjakdiklatrojianstra, menyampaikan bahwa nota kesepahaman ini merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden RI terkait program Asta Cita, khususnya dalam pengembangan Sumber Daya Manusia, sains, teknologi, pendidikan, dan kesehatan. Polri berkomitmen untuk mencetak SDM unggul melalui kolaborasi ini.

"Kerja sama ini merupakan langkah konkret untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045 melalui pendidikan akademik, yang diwujudkan dengan kolaborasi antara Polri dan perguruan tinggi di seluruh Indonesia," ucap Asisten Kapolri Bidang SDM.

Lebih lanjut, Asisten SDM berharap agar setelah penandatanganan MoU ini, Polda DIY dapat segera menindaklanjutinya dengan menyusun perjanjian kerja sama bersama UGM dan mengajak pemerintah provinsi maupun kabupaten untuk melaksanakan teknis yang disepakati bersama.

"Dengan ditandatanganinya nota kesepahaman ini, diharapkan semua pihak menjaga komitmen, membangun komunikasi, serta memberikan kontribusi bagi kedua belah pihak," tutup Asisten SDM.

#PoldaDIY #PoldaJogja #BidhumasPoldaDIY #MOU #Polri #UGM


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini