[email protected] (0274) 884444

Kapolsek Kalibawang Ajak Warga Bersama Jaga Keamanan dan Kamtibmas

1 Apr 2024    09:53

jogja.tribratanews.com -Humas, Kapolsek Kalibawang, AKP Zainuri, S.H., M.H., bersama piket jaga malam, melakukan patroli sambang dengan mengunjungi pos satuan keamanan lingkungan (satkamling) di Padukuhan Kisik, Kalurahan Banjarasri, Kalibawang pada hari Minggu, 31 Maret 2024.

Dalam kesempatan tersebut, AKP Zainuri berbincang dengan warga yang sedang berjaga dan mengingatkan mereka untuk selalu waspada terhadap segala bentuk tindak kejahatan. Beliau juga memberikan pesan agar warga saling berkoordinasi dan bekerja sama dalam menjaga keamanan di wilayah mereka dengan rutin mengadakan jaga ronda.

Kapolsek Kalibawang menjelaskan bahwa patroli sambang pos kamling merupakan upaya Polisi untuk mengajak masyarakat turut serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah mereka.

Selain memberikan pesan kepada awak kamling untuk selalu waspada terhadap kejahatan curanmor, petugas juga memberikan himbauan agar warga tidak memarkirkan sepeda motor di luar rumah saat malam hari guna mencegah terjadinya curanmor.

Tidak hanya itu, petugas juga menyampaikan pentingnya tertib berlalulintas, dan tidak diperbolehkan menggunakan sepeda motor dengan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi.

"Kesadaran dan peran aktif masyarakat sangat dibutuhkan untuk mendukung upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing," tutupnya, menggarisbawahi pentingnya keterlibatan semua pihak dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

Riyo


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini