[email protected] (0274) 884444

Kapolresta Sleman Hadiri Apel Siaga dan Deklarasi Kampanye Damai Pilkada 2024

25 Sep 2024    10:19

jogja.tribratanews.com -Humas, Dalam rangka mempersiapkan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sleman 2024, Kapolresta Sleman Kombes Pol Yuswanto Ardi, S.H., S.I.K., M.Si. menghadiri Apel Siaga dan Deklarasi Kampanye Damai yang digelar oleh Bawaslu Sleman, Rabu 25 September 2024.

Acara ini juga dihadiri oleh berbagai pejabat daerah seperti kepala OPD, Panewu, Danramil, Kapolsek jajaran, serta pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati yang akan bersaing dalam Pilkada.

Kapolresta Sleman menekankan pentingnya membangun komitmen bersama untuk memastikan kelancaran penyelenggaraan Pilkada, termasuk menjaga netralitas, menciptakan suasana kondusif di wilayah masing-masing, dan menegakkan demokrasi yang bersih tanpa politik uang.

Ia juga menegaskan bahwa meskipun tidak ada wilayah yang dianggap rawan, pemetaan kawasan akan tetap dilakukan.

Selain itu, ia berharap agar Pilkada 2024 menghasilkan pemimpin yang diterima oleh seluruh masyarakat Sleman dan agar kampanye dijalankan dengan tujuan yang bermanfaat bagi masyarakat.

Kapolresta mengajak masyarakat untuk turut menjaga keamanan dan ketertiban selama Pilkada, serta memperkuat persatuan dan kesatuan di tengah perbedaan pilihan politik.

Amir


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini