[email protected] (0274) 884444

Jelang HUT Polwan, Polda DIY Gelar Talkshow Penanganan Kekerasan Terhadap Anak

15 Aug 2023    18:30

Jelang HUT Polwan RI ke-75, Polwan Polda DIY bekerjasama dengan I-Radio menggelar Talkshow "Penanganan Kekerasan Terhadap Anak", Selasa 15 Agustus 2023.

Dipandu Degga dan Ari, talkshow menghadirkan Komisioner KPAID DIY Dra. Siti Darojati, M.M., M.Si. dan Kasubit IV Ditreskrimum Polda DIY AKBP Budi Suanarno, S.H., M.A.P.

Keterlibatan Polisi Wanita dalam penanganan kasus kekerasan terhadap anak sangat penting. Hal ini terkait dengan pemberian rasa nyaman kepada korban perempuan dan anak. Demikian Komisioner KPAID memandang posisi Polisi Wanita.

Menurutnya, masyarakat tidak usah ragu jika terjadi kekerasan terhadap anak.

"Diharapkan peran masyarakat ikut mengawasi dan melaporkan jika mengetahui ada kejadian kekerasan terhadap anak," terang Dra. Siti Darojati, M.M., M.Si.

Sedangkan Kasubdit IV Ditreskrimum Polda DIY AKBP Budi Suarnano melihat, posisi korban yang secara mental sudah dirugikan, seyogyanya dapat dikuatkan dengan keberadaan Polwan.

Terkait peran orang tua, Kasubdit IV Ditreskrimum Polda DIY berharap agar lebih aktif dalam mengawasi putra-putri.

"Tidak ada salahnya memeriksa gadget anak secara berkala," terangnya.

Kasubdit IV Ditreskrimum juga meminta masyarakat ikut andil dalam mencegah kekerasan terhadap anak.

"Jika melihat ada tindakan tersebut, mohon memberi informasi kepada pihak berwajib, karena pelaku bisa saja justru dari orang terdekat anak," jelas Kasubdit IV Ditreskrimum.

Suparmi


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini