BID HUMAS
BID HUMAS Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta
ASEAN Tourism Forum 2023 di Yogya Dibuka
5 Feb 2023 13:03
Gelaran ASEAN Tourism Forum (ATF) 2023 di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), resmi dibuka dan dimulai pada Kamis (2/2/2023) sampai Minggu (5/2/2023).
Hadir dalam acara tersebut, Penasihat Dharma Wanita Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) sekaligus Istri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatig (Menparekraf) Nur Asia Salahudin Uno.
Hadir pula Istri Gubernur DIY dan Ketua Dekranasda DIY, GKR Hemas; juga Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah DIY, sekaligus Ketua Panitia ATF 2023 GKR Bendoro.
Dalam sambutannya, Nur Asia Salahudin Uno mengatakan bahwa ATF ini adalah momentum yang sangat penting untuk membangkitkan ekonomi Indoensia.
Acara pembukaan ATF 2023 dilakukan secara seremonial dengan pemotongan bunga oleh tamu undangan. Setelah itu, ada beberapa pertunjukan, salah satunya adalah fashion show.
Pengamanan gelaran ASEAN Tourism Forum (ATF) 2023 di Jogja Expo Center dilaksanakan oleh Polda DIY, Polres Bantul dan Polsek Banguntapan.
TriPras
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita terkait di bawah ini